Pelayanan Kesehatan Bakul 5.2

Pelayanan Kesehatan Bakul 5.2

Belum ada komentar 92 Views

Pada Sabtu, 16 Maret ’13 lalu, “Bakul 5.2 Ministry”, yang diprakarsai para aktivis Kespel dari 5 gereja, yaitu GKI Serpong, GKI Pamulang, GKI Sarua Indah, GKI Pondok Indah dan GKI Martadinata; bekerjasama dengan GKJ Manunggal melaksanakan bakti sosial berupa Pelayanan Kesehatan dan Aksi Donor Darah untuk warga masyarakat di desa Kebak, Kec. Jumantoro, Kab. Karanganyar dengan melayani lebih dari 400 orang warga setempat.

Pelayanan ini melibatkan 3 orang dokter dan sejumlah paramedis, dan dibantu sekitar 27 orang relawan. Ke-3 orang dokter tadi adalah dr. Andre, dr. Linkan, dan dr. Deetje serta bersama tim dari PMI Karanganyar, serta para dokter dan paramedis dari Puskesmas setempat. Para relawan dari Tim Bakul 5.2. tersebut semuanya adalah orang tua, bahkan banyak yang sudah berusia lanjut, artinya dalam melaksanakan kegiatan mereka harus meninggalkan keluarganya masing‐masing demi komitmen bersama (semangat melayani), yaitu: mengajar, memberitakan, dan mengobati.

Pada hari pelaksanaan baksos, yakni Sabtu 16 Maret, yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB dilayani sebanyak lebih dari 400 orang pasien, karena pelayanan baru dimulai sehabis sholat Jumat hingga sore hari. Bahkan beberapa di antara pasien terpaksa harus dilayani di rumah mereka masing-masing, karena mereka tidak mampu untuk datang ke tempat pelayanan. Sebagian besar pasien di daerah ini menderita ISPA (infeksi saluran pernafasan) dan juga gatal-gatal serta hipertensi.

Dengan penuh sukacita dan diselingi berbagai macam canda, para petugas melayani para pasien, yang kadang-kadang menemui kesulitan dalam berkomunikasi. Maklum, sebagian besar warga jemaat yang dilayani hanyalah berpendidikan rendah, dan bahkan ada pula yang tidak mengenal bangku sekolah.

Dalam Aksi Donor Darah, Camat Jumantoro berkoordinasi dengan PMI Karanganyara diikuti oleh sekitar 90 donor dan terkumpul sekitar 75 kantong darah.

Tim Bakul 5.2 Ministry berangkat dari GKI Pamulang Kamis malam, 14 Maret pukul 19:35 dengan sebuah bus dan didahului doa bersama yang dipimpin Bpk. Yosi Parjianto. Seharusnya pukul 08:00 Tim Bakul 5.2 sudah tiba di Karanganyar. Tetapi karena situasi jalan banyak mengalami hambatan (kemacetan akibat jalan rusak, perbaikan jembatan, perbaikan jalan, dll), maka sekitar pukul 14:00 baru sampai di daerah Semarang.

Dalam perjalanan yang cukup melelahkan tersebut, saat di Semarang ada salah satu anggota Tim Bakul 5.2. (Bpk John Ponggawa yang berusia 80 tahun) mengalami gangguan kesehatan tidak bisa buang air kecil (mungkin sering menahan karena bus tidak ada toilet), sehingga terpaksa diatasi dengan memasang sebuah alat kateter dengan meminjam ruangan di sebuah rumah sakit setempat. Setelah selesai pemasangan kateter, maka dengan banyak pertimbangan dan desakan dari keluarga agar Pak John Ponggawa untuk tidak meneruskan kegiatan, kemudian Pak John Ponggawa diantar oleh 2 (dua) anggota Tim Bakul 5.2. ke Stasiun Tawang untuk diberangkatkan kembali ke Jakarta. Sedangkan rombongan yang lain meneruskan perjalanan dan tiba di Karanganyar pukul 18:10. Setiba di Karanganyar, karena kondisi fisik yang sudah kecapaian (menempuh perjalanan selama 23 jam), maka pada hari itu tidak ada acara apa pun.

Untuk penginapan anggota Tim Bakul 5.2. disediakan 3 (tiga) rumah jemaat GKJ Manunggal tanpa tempat tidur, yaitu kamar berlantai keramik yang dialasi tikar dan kasur, rata‐rata kamar mandinya terpisah agak jauh. Walau dengan penginapan yang sangat sederhana, namun karena dorongan dan semangat yang kuat untuk melayani sesama, maka hal itu tidak menjadi masalah, bahkan Tim Bakul 5.2. senantiasa mengucap syukur karena jauh lebih bagus bila dibandingkan waktu kelahiran Tuhan Yesus di kandang.

Konsumsi disediakan Jemaat GKJ Manunggal dan Bakul 5.2. memberikan bantuan dana sebesar Rp 8 juta (untuk akomodasi+konsumsi). Selain itu, Tim juga memberikan bantuan untuk GKJ Manunggal sebesar Rp 5 juta.

Pada hari Minggu, 17 Maret seusai mengikuti ibadah Minggu di GKJ Manunggal yang dipimpin oleh Ev. Yosi Pardjianto, semua anggota rombongan kembali ke Jakarta dan tiba kembali kembali di Jakarta sekitar pukul 21.00 WIB.

Bakul 5.2 Ministry untuk ke depan merencanakan pelayanan kesehatan di daerah sekitar GKJ Ngadirejo, Parakan, Kab. Temanggung, Jawa Tengah, sekitar bulan Agustus mendatang. • (skt)

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Antar Kita
  • GKI ORCHESTRA: Kidung Pengharapan
    Sekilas tentang GKI Orchestra GKI Orchestra merupakan ruang bagi remaja-pemuda dari seluruh GKI untuk memberikan talenta dan kerinduannya dalam...
  • Mata Air Kasih-Nya
    Yesus adalah Raja, ya benar, tetapi Ia berbeda dari raja yang lain. Sebuah Kerajaan, memiliki bendera, apapun modelnya, bahkan...
  • BELAJAR MELAYANI SEDARI KECIL
    Ibadah Anak/Sekolah Minggu sudah selesai, tapi masih banyak Adik adik Sekolah Minggu yang belum beranjak meninggalkan sekolah Tirta Marta...
  • PERSEKUTUAN DOA PAGI
    Persekutuan Doa Pagi atau PDP adalah kegiatan rutin di gereja, yang sepertinya dimiliki oleh hampir semua GKI, termasuk GKI...