Ketaatan Mutlak

Yosua 4:1-13

Belum ada komentar 81 Views

… Mereka mengangkat dua betas batu dari tengah Sungai Yordan, seperti yang difirmankan TUHAN kepada Yosua, menurut jumlah suku Israel….(Yosua 4:8)

Seseorang yang mempunyai pengalaman mengikuti pendidikan militer tentu mengetahui bahwa anggota korps militer tidak bisa menolak perintah atasan. Apa pun yang diperintahkan harus ditaati dan dikerjakan. Ada hukuman berat bila salah menjalankan perintah, apalagi menolak atau membangkang.

Yosua 4: 1-13 menceritakan peristiwa saat TUHAN memberikan perintah kepada Yosua untuk mengumpulkan seorang wakil dari setiap suku Israel, lalu menyuruh mereka mengambil dua belas batu untuk mendirikan tugu peringatan. Yosua taat mengerjakan perintah TUHAN dengan tepat dan akurat. Dalam perjalanan hidup Yosua, semenjak ia menjadi pembantu Musa sampai ia diangkat menjadi pengganti Musa untuk memimpin Bangsa Israel masuk ke tanah perjanjian, Yosua taat. Yosua juga tidak menyimpang dalam melaksanakan setiap perintah TUHAN. Itulah sebabnya TUHAN memberkati pelayanan dan kehidupan Yosua.

Melalui kehidupan Yosua, kita bisa belajar tentang ketaatan mutlak dan total kepada Tuhan. Kita juga belajar untuk menjalankan setiap perintah Tuhan secara akurat dan tepat, serta setia melayani Tuhan sampai tugas yang Tuhan percayakan selesai secara tuntas. Bagaimana sikap dan respons kita saat Tuhan memberikan kita perintah? Biarlah kita meneladani Yosua yang senantiasa taat dan mengerjakan setiap perintah Tuhan dengan akurat dan tepat. Tuhan pun akan memberkati dan menyertai kehidupan serta pelayanan kita. [Pdt. Em. Meitha Sartika]

REFLEKSI:
Ada berkat bila taat, ada laknat bila tidak taat. Bisa sesat bila kurang tepat dan akurat.

Ayat Pendukung: Yos. 4:1-13; Mzm. 32; 2 Kor. 4:16-5:5
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • BECERMIN
    1 Petrus 4:1-8
    Itulah sebabnya, Injil telah diberitakan juga kepada orang-orang mati, supaya mereka, sama seperti semua manusia, dihakimi secara badani, tetapi...
  • DIPULIHKAN
    Yesaya 52:13-53:12
    Akan tetapi, dia ditikam karena pemberontakan kita, dia diremukkan karena kejahatan kita. Hajaran yagn mendatangkan damai sejahtera bagi kita...
  • Hidup Beriman yang Sehat
    Keluaran 12:1-4, (5-10), 11-14
    Tetapi, jika rumah tangga itu terlalu kecil, ia bersama tetangga yang paling dekat rumahnya harus mengambil seekor anak domba...
  • Lidah atau Telinga yang Tajam?
    Yesaya 50:4-9a
    Tuhan Allah telah memberikan kepadaku Udah seorang murid, supaya dengan perkataan aku dapat memberi semangat kepada orang yang letih...
  • Panggilan Hidup
    Yesaya 49:1-7
    … Tuhan telah memanggil aku sejak dari kandungan; Ia menyebut namaku sejak dari rahim ibuku. (Yesaya 49:1) Seorang pria...