Kasih Setia Tuhan Yang Kekal

Mazmur 89:1-18

Belum ada komentar 124 Views

Sesungguhnya aku berkata: Kasih setia-Mu dibangun untuk selama-lamanya; kesetiaan-Mu tegak seperti langit. (Mazmur 89:3)

Ada sepasang mempelai yang mengucapkan janji pernikahan untuk saling mencintai dalam segala keadaan. Mereka bertekad untuk menepati janji itu sekuat tenaga. Namun, di luar dugaan, ternyata janji itu tidak terpenuhi, entah karena keterbatasan atau kondisi tak terduga yang merusak cinta dan hubungan mereka. Tentu, hal ini berbeda dengan janji dan kasih setia Tuhan. Dia selalu menepati janji-Nya karena kasih setia-Nya yang kekal, seperti yang diungkapkan dalam Mazmur 89.

Mazmur 89 merupakan mazmur yang ditulis oleh Etan, salah seorang bijak di Israel. Dalam ayat 3, Etan menekankan janji TUHAN yang kekal kepada Daud dan keturunannya. Pemazmur mengungkapkan kekaguman terhadap kasih setia TUHAN yang selalu diingat dan dipegang teguh oleh umat- Nya. Meskipun Israel menghadapi banyak tantangan dan penderitaan, kasih setia TUHAN menjadi sumber pengharapan yang tak tergoyahkan bagi mereka.

Mazmur ini mengajak kita untuk mengingat dan menghargai kasih setia Tuhan yang kekal. Tuhan setia kepada kita yang percaya kepada-Nya. Kadang-kadang, ketika kita menghadapi tantangan atau kesulitan, kita lupa bahwa Tuhan telah berjanji untuk selalu menyertai dan memelihara kita. Mengingat kasih setia Tuhan akan membantu kita memiliki iman yang teguh, terutama di masa-masa sulit. Kita diajak mengingat bahwa kasih setia Tuhan tidak akan pernah berakhir. [Pdt Sri Agus Patnaningsih]

DOA:
Ya Tuhan, ajar kami untuk percaya dan berpengharapan kepada-Mu dalam segala keadaan sebab kasih setia-Mu tak berkesudahan. Amin.

Ayat Pendukung: 2 Taw. 34:22-33; Mzm. 89:1-18; Ibr. 11:17-28
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Allah Abraham, Ishak, dan Yakub
    Keluaran 3:13-20
    Selanjutnya berfirmanlah Allah kepada Musa, “Beginilah kaukatakan kepada orang Israel, TUHAN, Allah nenek moyangmu, Allah Abraham, Allah Ishak dan...
  • Menjadikan Orang Lain Sebagai Subjek
    Kejadian 38:1-26
    Yehuda mengambil bagi Er, anak sulungnya, seorang istri, namanya Tamar. (Kejadian 38:6) Apakah kita mempunyai rencana atau rancangan bagi...
  • Memeriksa Hidup
    Mazmur 17:1-9
    Bila Engkau menguji hatiku, memeriksanya pada waktu malam, dan menyelidiki aku, Engkau tidak akan menemukan sesuatu kejahatan; mulutku tidak...
  • Keadilan Bagi Seluruh Ciptaan
    Amos 5:12-24
    Bencilah yang jahat, cintailah yang baik, dan tegakkanlah keadilan di pintu gerbang….(Amos 5:15a) Di tengah dunia yang semakin individualistis,...
  • Ibadah Dalam Kasih
    Zakharia 7:1-14
    “Beginilah firman TUHAN Semesta Alam: Tegakkanlah hukum yang benar dan tunjukanlah kasih setia dan kasih sayang satu sama lain!”...