Jangan Berkompromi Dengan Dunia

Yohanes 15:16-25

1 Komentar 103 Views

Sekiranya kamu dari dunia, tentulah dunia mengasihi kamu sebagai miliknya. Tetapi … Aku telah memilih kamu dari dunia, sebab itulah dunia membenci kamu. (Yoh. 15:19)

Dalam tiga tahun terakhir, jumlah pejabat pemerintah dan kepolisian yang tertangkap melakukan tindak korupsi dan kejahatan lain semakin meningkat. Lingkungan kerja yang melazimkan kolusi dan korupsi telah mempengaruhi orang- orang yang berada di dalamnya menjadi serupa dengan kultur tersebut. Bahkan orang-orang Kristen yang diharapkan dapat menunjukkan perbedaan karakter dengan dunia yang jahat, terlarut juga di dalamnya.

Kepada murid-murid-Nya, Yesus berkata bahwa bukan mereka yang memilih-Nya, melainkan Dia yang memilih mereka dari dunia untuk pergi dan menghasilkan buah. Lebih lanjut Yesus mengingatkan kepada mereka bahwa dunia akan membenci mereka, karena dunia sudah terlebih dahulu membenci-Nya. Dunia membenci Yesus karena tidak mengenal Bapa yang telah mengutus-Nya. Kata Yesus: “Sekiranya kamu dari dunia, tentulah dunia mengasihi kamu sebagai miliknya” (ay.19). Namun, meskipun dunia akan membenci murid-murid-Nya, Yesus berjanji bahwa mereka akan ditopang oleh Penghibur, yaitu Roh Kebenaran dari Bapa.

Berkompromi dengan dunia memang lebih mudah dilakukan daripada harus melawannya. Namun, Yesus meminta kepada kita untuk tidak menjadi bagian dari dunia dan menjadi murid-Nya yang setia. Tidak berkompromi dengan dunia memang berat, tetapi Dia menjanjikan Roh Penolong dan Penghibur bagi kita. [Elly Diah Praptanti, M.A]

DOA:
Tuhan, terima kasih atas Roh Kudus yang memampukan kami untuk menjadi tidak serupa dengan dunia. Amin.

Ayat Pendukung: 1 Raj. 6:15-38; Mzm. 11; Yoh. 15:16-25
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

1 Comment

  1. M Sinambela

    Setuju. Karena itu selalu memohon Tuhan memampukan umatNya agar dapat menolak kompromi dengan dunia.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Firman, Sang Pencipta
    Kolose 1:15-20
    Karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu, yang ada di surga dan yang ada di bumi, yang kelihatan...
  • IBU TUHAN?
    Lukas 1:39-45, (46-55)
    Lalu berseru dengan suara nyaring, “Diberkatilah engkau di antara semua perempuan dan diberkatilah buah rahimmu. Siapakah aku ini sampai...
  • Bagai Induk Ayam
    Lukas 13:31-35
    “Yerusalem, Yerusalem, yang membunuh nabi-nabi dan melempari dengan batu orang-orang yang diutus kepadanya! Berkali-kali Aku ingin mengumpulkan anak-anakmu, sama...
  • Setia dan Tekun
    Ibrani 10:32-39
    Memang kamu telah turut merasakan penderitaan orang-orang hukuman, dan ketika hartamu dirampas, kamu menerima hal itu dengan sukacita, sebab...
  • Satu Kali Untuk Selamanya
    Ibrani 10:10-18
    Karena kehendak-Nya inilah kita telah dikuduskan satu kali untuk selama-lamanya oleh persembahan tubuh Yesus Kristus. (Ibrani 10:10) Dosa merupakan...