Berbagi kasih di POSYANDU

Berbagi kasih di POSYANDU

Belum ada komentar 16 Views

Pada pagi hari Senin, 26 November itu, cuaca agak mendung ketika 12 ibu wilayah Pondok Indah berkumpul di Kelurahan untuk mengunjungi dua Posyandu di Kelurahan Pondok Pinang. Dengan diantar oleh Ibu Sri, Ibu Tina dan Ibu Lala, kami berangkat dengan tiga mobil ke tempat tujuan pertama, Posyandu Buncis III (RT 008/RW 02), yang terletak di jalan kecil di samping Indomaret.

Suasana masih sepi ketika kami sampai di tempat itu, tetapi seperti biasa, sambutan para ibu Posyandu tetap hangat dan menyenangkan. Hujan turun sesampai kami di sana, dan hanya ada satu-dua ibu yang datang untuk memeriksakan anaknya. Seorang bapak mengantarkan putrinya karena istrinya sedang sibuk di dapur. Ia bercerita bahwa kedua anak laki-lakinya sudah besar ketika putrinya ini lahir. Tampak sekali kebahagiaan terpancar di wajahnya melihat putrinya sehat dan cantik. Ketika hujan sudah reda, kami melanjutkan perjalanan ke Posyandu Wortel (RT 013/RW 05).

Setelah melalui jalan sempit yang padat penduduknya tetapi tertata cukup rapi, mobil diparkir di tepi jalan dan kami menuruni gang menuju ke masjid, tempat posyandu kali ini diadakan. Dari para ibu yang bertugas, kami mendapat berita bahwa kampung ini baru saja terkena banjir akibat meluapnya Kali Pesanggrahan yang terlihat mengalir deras dari samping masjid. Untunglah ketika kami tiba di sana, banjir telah surut dan bekas-bekasnya sudah dibersihkan dengan bergotong royong oleh penduduk setempat. Sebuah perahu karet disandarkan di dinding gang dan tampaknya disiagakan untuk menghadapi terulangnya banjir pada waktu yang akan datang.

Di Posyandu ini, banyak ibu datang untuk menimbang bayi-bayi mereka yang semuanya terlihat sehat. Di sini pun kami menyerahkan bantuan berupa susu dan biskuit. Hujan kemudian turun dengan deras, dan beberapa anak laki-laki menyambutnya dengan berguling-guling riang di lantai serambi masjid yang tergenang air. Anak-anak memang selalu bisa menikmati keseharian tanpa merasa terusik oleh masalah-masalah kehidupan. Setelah hujan reda, kami pulang dengan membawa banyak kenangan manis dari kunjungan ini.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Antar Kita
  • WEEKEND PASUTRI
    WEP adalah singkatan dari Weekend Pasangan Suami Istri, suatu program belajar bersama selama 3 hari 2 malam untuk pasangan...
  • GKI ORCHESTRA: Kidung Pengharapan
    Sekilas tentang GKI Orchestra GKI Orchestra merupakan ruang bagi remaja-pemuda dari seluruh GKI untuk memberikan talenta dan kerinduannya dalam...
  • Mata Air Kasih-Nya
    Yesus adalah Raja, ya benar, tetapi Ia berbeda dari raja yang lain. Sebuah Kerajaan, memiliki bendera, apapun modelnya, bahkan...
  • BELAJAR MELAYANI SEDARI KECIL
    Ibadah Anak/Sekolah Minggu sudah selesai, tapi masih banyak Adik adik Sekolah Minggu yang belum beranjak meninggalkan sekolah Tirta Marta...