warta majelis 14 Februari 2016

Komentar ditutup 33 Views
Jadwal PMJ dam BPMJ
21 Februari BPMJ
28 Februari PMJ (Sensura Morum : Pdt. Dahlia Vera Aruan)
20 Maret BPMJ
27 Maret PMJ (Renungan Pdt. Riani Josaphine)

Anggota Jemat yang hendak menghadiri Persidangan Majelis Jemaat (PMJ) dapat menghubungi kantor Gereja.

Kantong Persembahan Tambahan

Atas arahan dari Majelis Sinode Wilayah Jawa Tengah dan berdasarkan hasil pertemuan bendahara-bendahara se-Klasis Jakarta II, ada beberapa hal yang perlu diketahui oleh jemaat GKI PI sebagai bagian dari Sinode Wilayah Jawa Tengah dan Klasis Jakarta II, sehubungan dengan dana program pensiun untuk seluruh Pendeta-Pendeta yang berada dibawah naungan GKI, adalah sebagai berikut:

  • Program dana pensiun para Pendeta GKI yang sebelumnya mengikuti program pensiun dengan manfaat pasti dan seiring perjalanan waktu telah terjadi penurunan nilai investasi, hingga saat ini dana tersebut mengalami defisit.
  • Terdapat iuran tambahan yang harus dibayar oleh seluruh peserta Dana Pensiun GKI dalam hal ini Pendiri dan Mitra Pendiri (terdapat 6 Mitra) untuk memenuhi kecukupan dana pensiun yang jumlah seluruhnya adalah 8,3 Milyar. Kewajiban Sinode Wilayah GKI Jawa Tengah sendiri adalah sebesar 2,5 Milyar untuk 88 gereja yang bernaung dibawah Sinode Wilayah Jawa Tengah.
  • Karena hal tersebut di atas maka saat ini dana program pensiun para Pendeta dialihkan dalam bentuk investasi lainnya namun dilain hal ada kewajiban bagi pengelola program dana pensiun untuk menambah iuran dana pensiun tersebut akibat penurunan nilai hasil investasi sebelumnya.

Dalam rangka mengatasi kekurangan dana iuran yang sedemikian besar dan dengan semangat kebersamaan dan saling membantu dari gereja-gereja dibawah naungan Sinwil Jateng, sepakat agar kekurangan iuran ini dapat ditanggung bersama tanpa saling memberatkan satu dengan yang lain mengingat tidak semua jemaat dibawah Sinwil jateng memiliki kemampuan yang sama.

Oleh karena hal-hal tersebut di atas maka Majelis Jemaat GKI PI memutuskan: untuk menambah 1 kantong persembahan tambahan sebanyak 1 kali setiap bulan (pada minggu ke-3) selama 1 tahun (Maret 2015 – Februari 2016). Dimohon partisipasi dari jemaat.

Penerimaan Anggota Baru

Setelah melalui proses Katekisasi Khusus bagi Calon Anggota dari Gereja yang Tidak Seazas, maka pada hari Minggu, 28 Februari 2016 akan dilaksanakan Penerimaan Anggota Baru dalam diri :

  1. Bpk. Henry Kho dari Gereja Reformed Injili Indonesia – Bintaro
  2. Ibu Christine Gunawan Khosuma dari Gereja Reformed Injili Indonesia – Bintaro
  3. Sdr. Lionita Yonathan dari Gereja Katholik St. Antonius

Kiranya kehadiran saudara-saudara ini makin memperkaya kehidupan jemaat GKI Pondok Indah.

Sakramen Baptis Anak

Setelah melalui proses percakapan dengan orangtua Baptis Anak pada hari : Selasa, 19 Januari 2016, maka nama-nama anak yang akan dibaptis pada hari Minggu, 14 Februari 2016 adalah sebagai berikut :

Nama Anak Ayah Ibu
1 Cyra Valerie Dameria Sihite Maruli Hotma M Sihite Franca Diana Theresia Manik
2 Elano Joshua Pradytama Oka Pratama Warsito Esti Diah Handayani
3 Georgia Isabela Adams David William Adams Leli Wijayanti
Johan MH Hutabarat (wali) Herawati Andriatna Sari (wali)
4 Gregory Joel Weki Widjaja Ira Ariani
5 Justisio Narendrasathya Leatemia Salmon Leatemia Tri Wahyuni Herlambang
6 Samuel Christopher Tjahjadi Martinus Christian Tjahjadi Nilawati Djugo
7 Timothy Wahyu Adinata Koestanto Herry Beng Koestanto Elizabeth LD Prasetya
8 William Paul Christian Manalu James Andrew Hamonangan Manalu Astri Christanti Surbakti
Arsip kategori Warta Majelis
  • Warta Majelis 14 April 2024
    PENCALONAN PENATUA GKI PONDOK INDAH Terkait kebutuhan Penatua baru, maka Majelis Jemaat GKI Pondok Indah akan memulai proses pencalonan...
  • Warta Majelis 3 Maret 2024
    Peneguhan Penatua Masa Pelayanan Kader PERLAWATAN BPMK GKI Klasis Jakarta II BPMK GKI Klasis Jakarta II melakukan Perlawatan Umum...
  • Warta Majelis 25 Februari 2024
    Masa Pelayanan Kader PERLAWATAN BPMK GKI Klasis Jakarta II BPMK GKI Klasis Jakarta II melakukan Perlawatan Umum Rutin Jemaat...