Curhat Pada Tuhan

Mazmur 62:5-12

Belum ada komentar 193 Views

Berdiam diri di hadapan Allah saja, hai jiwaku, sebab dari Dialah harapanku! (Mazmur 62:6)

Ketika dirundung masalah dan persoalan, maka salah satu jalan keluar terbaik adalah dengan mencari seseorang yang bisa membantu permasalahan kita. Bagi beberapa orang, hanya bercerita atau mencurahkan isi hati (curhat) saja sudah cukup melegakan. Tentu saja, tempat kita curhat harus tepat dan bisa dipercaya.

Mazmur 62:5-12 memperlihatkan bagaimana keyakinan Daud kepada Tuhan saat ia menghadapi situasi yang tidak mudah. Ia meghadapi persepakatan politik yang hendak menjatuhkannya (ayat 2-5). Ia membutuhkan pertolongan. Dengan keyakinannya, ia mengajak umat bersandar kepada Tuhan (ayat 6-9). Daud menyadari kerapuhan dirinya sebagai manusia di hadapan Tuhan (ayat 10-11) dan ia meyakini kuasa, kasih setia dan keadilan Tuhan yang diberikan kepadanya adalah teguh (ayat12-13). Pengenalan yang tepat kepada Tuhan menuntunnya untuk tetap tenang dan bergumul (curhat) pada Tuhan. Daud menyadari bahwa keselamatan dan kemuliaannya bergantung sepenuhnya kepada Tuhan (ayat 8).

Seperti Daud, mari kita belajar mengandalkan Tuhan saja dalam setiap pergumulan dan permasalahan hidup. Dalam situasi apa pun yang kita hadapi, kita akan merasa tenang karena Tuhan dekat dengan kita. Kita bisa menyampaikan seluruh isi hati dan pergumulan kita pada Tuhan. Dan ia sudah tahu apa yang sedang kita alami dan rasakan. Penyertaan-Nya akan menguatkan perjalanan kehidupan kita ke depan. [Pdt. Agus Gunawan]

REFLEKSI:
Menemukan tempat yang tepat untuk mencurahkan isi hati membawa kelegaan. Hanya kepada Tuhan saja kita mendapatkan ketenangan dan kekuatan untuk mencurahkan isi hati kita.

Ayat Pendukung: Yer. 20:7-13; Mzm. 62:5-12; 2 Ptr. 3:1-7
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • ALLAH Orang Hidup
    Lukas 20:27-38
    “Ia bukanlah Allah orang mati, melainkan Allah orang hidup, sebab bagi-Nya semua orang hidup.” (Lukas 20:38) Seorang teman divonis...
  • Allah Abraham, Ishak, dan Yakub
    Keluaran 3:13-20
    Selanjutnya berfirmanlah Allah kepada Musa, “Beginilah kaukatakan kepada orang Israel, TUHAN, Allah nenek moyangmu, Allah Abraham, Allah Ishak dan...
  • Menjadikan Orang Lain Sebagai Subjek
    Kejadian 38:1-26
    Yehuda mengambil bagi Er, anak sulungnya, seorang istri, namanya Tamar. (Kejadian 38:6) Apakah kita mempunyai rencana atau rancangan bagi...
  • Memeriksa Hidup
    Mazmur 17:1-9
    Bila Engkau menguji hatiku, memeriksanya pada waktu malam, dan menyelidiki aku, Engkau tidak akan menemukan sesuatu kejahatan; mulutku tidak...
  • Keadilan Bagi Seluruh Ciptaan
    Amos 5:12-24
    Bencilah yang jahat, cintailah yang baik, dan tegakkanlah keadilan di pintu gerbang….(Amos 5:15a) Di tengah dunia yang semakin individualistis,...