Menjalankan Peran Nabi

Lukas 1:5-17

Belum ada komentar 62 Views

Dan ia akan berjalan mendahului Tuhan dalam roh dan kuasa Elia untuk membuat hati bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya dan hati orang-orang durhaka kepada pikiran orang-orang benar…. (Luk. 1:17)

Raja, imam, dan nabi adalah peran tiga serangkai yang dipercayakan Allah untuk memimpin dan memelihara umat. Raja mengeluarkan peraturan dan melindungi umat dari ancaman keamanan pihak asing. Imam memfasilitasi umat menjalankan ritus bakti dan jalinan relasi dengan Allah. Nabi memberikan koreksi dan arahan visi ke depan bagi umat, raja, dan imam. Dalam sejarah umat Tuhan, ketiganya acapkali muncul bersama-sama.

Demikian juga kita menemukannya dalam teks Alkitab hari ini. Saat Herodes menjadi raja, ada seorang imam yang bernama Zakharia. Ia mendapatkan anak secara ajaib, yang kelak akan menjalankan peran nabi. Anaknya itu adalah Yohanes, yang mengingatkan umat untuk bertobat sebelum kemunculan Kristus. Nyata benar bahwa peran nabi sangat dibutuhkan di sini. Sebab saat itu Herodes tidak menjalankan peran raja dengan baik; para imam hanya menjalankan tindakan ritual belaka tanpa makna. Yohanes pun hadir sebagai nabi. Ia mengajak semua pihak untuk berbalik kepada anugerah Allah sehingga semua tetap terpelihara dalam kebaikan-Nya.

Apakah masih ada nabi saat ini? Secara tokoh mungkin tidak. Namun, peran nabi selalu dihadirkan Allah di tengah komunitas yang memiliki pemimpin korup, materialistis dan tidak memiliki tujuan yang benar dan jelas. Apakah kita dapat menjalankan peran nabi juga? Tentu. Allah memanggil kita supaya tidak takut memberikan koreksi, perbaikan, dan peringatan jika dalam komunitas kita kepemimpinan tidak diemban dengan benar dan baik. [Pdt. Essy Eisen]

DOA:
Kuatkan hatiku, ya Tuhan untuk menjalankan peran nabi melalui apa yang aku kerjakan setiap hari. Amin.

Ayat Pendukung: Mzm. 27; Mal. 2:1-3:1; Luk. 1:5-17
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Tetap Di Dalam Kristus
    Kolose 2:6-15
    Kamu telah menerima Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia. (Kolose 2:6) Sepasang calon...
  • Pertandingan Iman
    1 Timotius 6:11-21
    Bertandinglah dengan benar dalam pertandingan iman dan rebutlah hidup yang kekal. Untuk itulah engkau telah dipanggil dan telah engkau...
  • SALAH FOKUS
    Lukas 4:16-30
    Semua orang itu membenarkan Dia dan mereka heran akan perkataan penuh rahmat yang diucapkan-Nya, lalu kata mereka, “Bukankah Ia...
  • Keadilan Dalam Bantuan
    1 Timotius 5:9-16
    Jika seorang perempuan yang percaya mempunyai anggota keluarga yang janda, hendaklah ia membantu mereka sehingga mereka jangan menjadi beban...
  • ECCLESIA DOMESTICA
    1 Timotius 5:1-8
    Namun, jika ada orang yang tidak memelihara sanak saudaranya, apalagi seisi rumahnya, orang itu murtad dan lebih buruk daripada...