Rasa Cukup

Lukas 3:7-18

Belum ada komentar 129 Views

Jawab Yohanes kepada mereka: “Jangan merampas dan jangan memeras dan cukupkanlah dirimu dengan gajimu.” (Luk. 3:14)

“Bumi ini dapat mencukupkan kebutuhan manusia, tetapi tidak dapat memuaskan keserakahan manusia.” Ungkapan terkenal ini datang dari Mahatma Gandhi. Menurut saya, bumi ini sejak semula tidak pernah diperuntukkan hanya untuk manusia. Karena itu, manusia harus belajar mengenal dan menghayati apa itu rasa cukup dalam kehidupan sehari-hari.

Merasa cukup mungkin tidak terlampau sulit kita lakukan ketika dalam kondisi yang terbatas, apalagi dalam kondisi kekurangan. Tetapi, bagaimana jika dalam kondisi berkelimpahan? Ada ungkapan yang biasa diucapkan kebanyakan orang: “Jika posisimu sedang di atas, lihat ke bawah, dong!” Seolah-olah manusia baru bisa mengerti arti rasa rasa cukup ketika dalam kondisi keterbatasan. Namun, apakah kita baru akan mengerti rasa cukup, ketika dalam kondisi yang terbatas? Misalnya, terbatas untuk membeli macam-macam barang, atau menikmati macam-macam makanan dan minuman? Penulis Injil Lukas mengingatkan kita agar mawas terhadap kecenderungan nafsu keserakahan yang ada dalam diri. Setiap orang diperingatkan agar mencukupkan diri dengan rezeki yang diberikan Tuhan, tidak merampas dan memeras orang lain (ay. 14b).

Manusia akan mampu mengerti rasa cukup dan merasa cukup jika melatih diri. Latihan ini dilakukan sedari kecil, misalnya melatih diri mengendalikan nafsu memiliki barang-barang yang tidak dibutuhkan. [Pdt. Santy Manurung]

DOA:
Tuhan, ajar kami agar tidak merampas hak orang lain dan mengerti rasa cukup. Amin.

Ayat Pendukung: Zef. 3:14-20; Yes. 12:2-6; Flp. 4:4-7; Luk. 3:7-18
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Tuhan Mendengarkan dan Mempersatukan
    Yehezkiel 37:15-28
    Aku akan menjadikan mereka satu kayu sehingga mereka menjadi satu di tangan-Ku. (Yehezkiel 37:19b) “Sudah lama saya berdoa agar...
  • Mengenal dan Mendengarkan
    Yohanes 10:22-30
    Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku. (Yohanes 10:27) Dalam berelasi sangat dibutuhkan kemampuan untuk...
  • Duka Diganti Dengan Suka
    Yehezkiel 28:25-26
    Mereka akan tinggal di sana dengan tenteram…Ya, mereka akan tinggal dengan aman tenteram… Mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN,...
  • Bersama-Nya Aku Tenang
    Mazmur 23
    Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; (Mazmur 23:4a) Perubahan adalah sebuah keniscayaan....
  • HATI BARU
    Yehezkiel 11:1-25
    Aku akan memberikan mereka hati yang lain dan menaruh roh yang baru di dalam batin mereka. (Yehezkiel 11:19a) Hati...