Roda Kehidupan

1 Samuel 2:1-8

Belum ada komentar 111 Views

“TUHAN membuat miskin dan membuat kaya; Ia merendahkan, dan meninggikan juga.” (1Sam. 2:7)

Hidup manusia seperti roda yang berputar. Adakalanya hidup berada di putaran atas, adakalanya di putaran bawah. Ada saatnya hidup terasa sempurna dan sukses menurut ukuran dunia, tetapi adakalanya kegagalan dan kejatuhan datang. Kehidupan berjalan dalam dinamika yang terkadang sulit untuk dipahami, kapan putaran itu akan terjadi. Memakai istilah Kitab Pengkhotbah, “Segala sesuatu ada masanya” (Pkh. 3:1- 13), Tuhanlah yang menetapkan setiap jalan kehidupan kita.

Dulu hati Hana sakit karena dia tidak memiliki anak dan dihina oleh Penina (1Sam. 1:6-7). Dulu Hana menangis- nangis memohon kepada Tuhan agar dia dapat memperoleh anak (1Sam. 1:9-10). Lalu, ketika Tuhan mendengarkan permohonannya, Hana pun mengandung dan melahirkan Samuel, seorang anak yang telah diminta dari Tuhan (1Sam. 1:20). Setelah Hana menyapih anaknya, ia membawa Samuel ke rumah Tuhan untuk dididik dan belajar dari imam Eli. Lalu, Hana menaikkan doa pujiannya kepada Tuhan. Bagi Hana, Tuhan yang mengatur jalan hidup manusia, yang kenyang menjadi lapar, yang lapar menjadi kenyang; orang yang mandul dapat melahirkan, tetapi orang yang memiliki anak menjadi layu; Tuhan membuat miskin dan membuat kaya.

Jalan hidup kita ada dalam tangan Tuhan, dan Tuhan melindungi orang-orang yang dikasihi-Nya. Bersyukurlah untuk setiap dinamika kehidupan yang kita jalani. Percaya bahwa Tuhan yang menguasai roda hidup kita. (Pdt. Novita Sutanto) 

DOA:

Tuhan, lindungi kami dalam suka dan duka kehidupan ini. Amin.

Ayat Pendukung: Mzm. 146:5-10; 1Sam. 2:1-8; Luk. 3:1-18
Bahan: Wasiat, renungan keluarga

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Keberanian Iman Dalam Menolong
    Kejadian 14:1-16
    Ketika Abram mendengar bahwa anak saudaranya ditawan, ia mengerahkan tiga ratus delapan betas orangnya yang terlatih, hamba-hamba yang lahir...
  • Berintegritas Di Hadapan Tuhan
    Mazmur 15
    TUHAN, siapa yang boleh menumpang dalam kemah-Mu? … Yaitu diayang berlaku tidak bercela….(Mazmur 15:1a, 2a) Ronald adalah seorang direktur...
  • Mengatasi Rasa Takut
    Kejadian 12:10-20
    Apabila orang Mesir melihat engkau, mereka akan berkata: Itu istrinya. Lalu mereka akan membunuh aku dan membiarkan engkau hidup....
  • Hikmat dan Ketenangan
    Pengkhotbah 9:13-18
    Perkataan orang berhikmatyang disampaikan dengan tenang lebih patut daripada teriakan orang berkuasa di antara orang bodoh. (Pengkhotbah 9:17) Rina...
  • Sahabat Karib
    Mazmur 25:11-20
    TUHAN bersahabat karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka. (Mazmur 25:14) Pasca suaminya meninggal...