Bersyukurlah Kepada Tuhan, Sebab Ia Baik

Yeremia 33:10-16

Belum ada komentar 278 Views

“Bersyukurlah kepada TUHAN semesta alam, sebab TUHAN itu baik, bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya! ….” (Yer. 33:11)

Semua agama menawarkan janji yang indah dan manis kepada pengikutnya. Jika kamu “berbuat baik” maka kamu akan diberkati oleh dewa anu atau ilah anu. Iman Kristen tidak begitu! Yahweh, Allah Israel, pada dasarnya adalah Allah yang baik. Sebelum kita mampu melakukan kebaikan, Ia sudah melimpahkan berkat dan kasih-Nya kepada kita.

Karena itu, kita selalu mendengar umat-Nya berseru, “Bersyukurlah kepada Tuhan semesta alam, sebab Tuhan itu baik, bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!” Tuhan tidak pernah melupakan umat-Nya, bahkan ketika mereka terimpit oleh dosa dan kesalahannya. Atau ketika kita mengalami berbagai masalah. Kasih Tuhan kepada umat-Nya tidak bersyarat. Unconditional! Kita berbuat baik, bukan supaya kita dikasihi dan diberkati oleh Tuhan. Tetapi, kita berbuat baik karena sudah dikasihi dan diberkati-Nya. Perbuatan baik kita ialah buah iman; sebagai ungkapan syukur atas berkat dan kasih-Nya yang tidak terhingga.

Ini sungguh kontras dengan tawaran agama-agama lain yang memandang kasih dan berkat dewa-dewi mereka dengan berbagai syarat. Jika kamu berpuasa, jika kamu berbuat amal, dan banyak “jika” lain sebagai syarat, yang sulit dipenuhi oleh manusia. Tidak mengherankan jika umat Israel dan umat Kristen selalu merasa bersyukur sudah mengenal Allah yang disembahnya. Dia memang lain. Tidak ada yang seperti Dia! [Pdt. (Em.) Ferdinand Suleeman]

REFLEKSI:
Allah mengasihi umat-Nya seperti seorang bapa menyayangi anak-anaknya.

Ayat Pendukung: Mzm. 118:1-2, 19-29; Yer. 33:10-16; Mrk. 10:32-34, 46-52
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Tuhan Menunggu Kita Bertobat
    Lukas 5:27-32
    “Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, tetapi orang berdosa, supaya mereka bertobat’.’ (Lukas 5:32) Bagi seorang dog lover,...
  • Berhenti Sebentar
    1 Samuel 9:27-10:8
    “Tetapi, engkau, berhentilah sebentar, aku hendak memberitahukan firman Allah kepadamu.” (1 Samuel 9:27) Saul mendapat tugas dari ayahnya untuk...
  • Berapa Permintaan?
    Mazmur 27:1-6
    Satu hal telah kuminta kepada TUHAN, hanya inilah yang kudambakan: tinggal di Rumah TUHAN… dan menikmati bait-Nya. (Mazmur 27:4)...
  • Bukan Asal Selesai
    Matius 9:14-17
    Tidak seorang pun menambalkan secarik kain yang belum susut pada baju yang tua, karena kain penambal itu akan mencabik...
  • Tidak Kinclong
    Yesaya 53:1-12
    … Ia tidak tampan atau tampak mulia untuk dipandang, dan tidak punya rupa yang membuat kita menginginkannya. (Yesaya 53:2b)...