Merasa Putus Asa, Tetapi Tetap Percaya

Mazmur 22:2-16

Belum ada komentar 54 Views

Allahku, Allahku, mengapa Engkau meninggalkan aku? Aku berseru, tetapi Engkau tetap jauh dan tidak menolong aku. (Mzm. 22:2)

“Di manakah Allah saat aku kesulitan?” adalah pertanyaan yang mungkin muncul ketika kita mengalami pergumulan berat. Mungkin juga bukan hanya mempertanyakan keberadaan Allah dan sebab munculnya penderitaan, tetapi bahkan meragukan Allah.

Pemazmur mengalami kesesakan yang hebat, sehingga ia pun mempertanyakan keberadaan Allah. Ia merasa Allah meninggalkannya, jauh darinya dan tidak menolongnya; Allah tidak menjawabnya. Pemazmur pun merasa putus asa dalam penderitaannya. Namun demikian, pemazmur mengingat karya Allah di masa lampau. Ia mengingat bahwa Allah telah menyelamatkan nenek moyangnya. Mengingat perbuatan Allah itu, membangkitkan kepercayaan dan pengharapan pemazmur akan pertolongan Allah (ay. 12, 20-22). Ia percaya dan berharap bahwa meskipun Allah tampak diam, tetapi Allah akan menolongnya. Kasih setia Allah di masa lampau menjadi dasar pengharapan dan keyakinan pemazmur.

Dalam kehidupan ini, pergumulan datang silih ganti, terkadang beruntun seolah tiada putus. Menghadapi situasi demikian, pemazmur mengajak kita untuk menyadari keberadaan Allah, meyakini dan berharap bahwa Allah sanggup dan berkenan menolong kita. Selain menyadari kehadiran-Nya, kita pun patut mengingat segala karya dan kasih setia-Nya di masa lampau. Ingatan akan kasih setia Allah itu, akan memberi kekuatan untuk bertahan, membangkitkan pengharapan, bahkan mampu bersyukur di tengah pergumulan. [Pdt. Hobert V.G. Ospara]

DOA:
Ya Allah, tolonglah kami untuk menyadari kehadiran-Mu dan mengingat kasih setia-Mu di tengah pergumulan hidup kami. Amin.

Ayat Pendukung: Mzm. 22:2-16; Ayb. 17:1-16; Ibr. 3:7-19
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Bersyukur Dan Bersukacita
    Mazmur 100
    Sebab TUHAN itu baik, kasih setia-Nya untuk selama-lamanya, dan kebenaran-Nya tetap turun-temurun. (Mazmur 100:5) Apa yang membuat seseorang bersukacita?...
  • Tuhan Mendengarkan dan Mempersatukan
    Yehezkiel 37:15-28
    Aku akan menjadikan mereka satu kayu sehingga mereka menjadi satu di tangan-Ku. (Yehezkiel 37:19b) “Sudah lama saya berdoa agar...
  • Mengenal dan Mendengarkan
    Yohanes 10:22-30
    Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku. (Yohanes 10:27) Dalam berelasi sangat dibutuhkan kemampuan untuk...
  • Duka Diganti Dengan Suka
    Yehezkiel 28:25-26
    Mereka akan tinggal di sana dengan tenteram…Ya, mereka akan tinggal dengan aman tenteram… Mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN,...
  • Bersama-Nya Aku Tenang
    Mazmur 23
    Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; (Mazmur 23:4a) Perubahan adalah sebuah keniscayaan....