mendahului

IA Mendahului Kamu Ke Galilea

Matius 28:1-10

Belum ada komentar 2398 Views

Paska adalah sebuah perayaan kemenangan iman. Yesus yang mati, Yesus yang ditangisi, kini telah bangkit. Kebangkitan-Nya adalah bukti bahwa Ia adalah Sang Mesias, yang memerdekakan kehidupan ini dari penindasan dosa. Kebangkitan-Nya menumbuhkan pengharapan dan semangat untuk melewati hari dengan sukacita.

Yesus yang bangkit itu ada di Galilea. Ia lebih dahulu (mendahului) hadir di Galilea. Maka kata Yesus kepada mereka: “Jangan takut. Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, supaya mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku.” (Matius 28:10) Apa yang penting dari Galilea sehingga Yesus mengutamakan hadir di sana? Begitu istimewakah Galilea sehingga Yesus perlu hadir di sana? Dalam penilaian manusia, Galilea tidak istimewa sama sekali. Galilea simbol dari daerah yang terbelakang, kurang pendidikan, miskin, adatnya kurang sopan dan kurang halus. Daerah yang pantas untuk diabaikan dan dilupakan karena tidak ada yang istimewa terjadi di sana. TETAPI Yesus yang bangkit itu hadir di sana. Yesus yang bangkit itu merayakan kemenangan-Nya bersama mereka yang kampungan, norak, miskin dan kurang berpendidikan. Yesus menghadirkan kuasa kebangkitan-Nya di antara mereka yang terabaikan, terpinggirkan dan terlupakan.

Yesus menanti para murid di Galilea. Inilah pesan penting dari kebangkitan-Nya, yaitu menunjukkan keberpihakan Yesus kepada kaum marginal. Yesus menekankan bahwa berita kemenangan-Nya adalah berita kemenangan bagi orang-orang lemah, miskin dan disepelekan seperti orang Galilea. Kebangkitan Yesus adalah kemenangan yang ditandai dengan rontoknya pembatas antar manusia, hadirnya sikap berbela rasa kepada mereka yang tertindas, menjadi saudara kepada mereka yang tidak berdaya. Yesus mengajak para murid hadir di Galilea maka Yesus pun mengajak kita semua untuk hadir di “Galilea”. Hadir bagi mereka yang lemah. Hadir bagi mereka yang tertindas. Hadir bagi mereka yang terlupakan. Hadir untuk membawa berita kemenangan dalam kuasa kebangkitan Yesus. Sebab Dia bangkit maka ada hari esok, semangat baru untuk merangkul masa depan dengan penuh harapan.

dva

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Khotbah Minggu
  • MEJA PERJAMUAN: PERAYAAN KASIH DAN PEMULIHAN
    Yesaya 25:6-9; Mazmur 114; 1 Korintus 5:6b-8; Lukas 24:13-49
    Perjamuan Kudus bukanlah sekadar makan dan minum namun perayaan iman yang terus menerus kita lakukan agar kita mengingat bagaimana...
  • Dl TAMAN GETSEMANI
    Yesaya 50:4-9a; Mazmur 31:10-17; Filipi 2:5-11; Lukas 22:14-23:56
    Bacaan injil minggu ini cukup panjang, Lukas 22:14-23:56 (umat silakan membaca bacaan ini secara lengkap di rumah) dengan mengambil...
  • MENGUTAMAKAN YANG UTAMA
    Yesaya 43:16-21; Mazmur 126; Filipi 3:4b-14; Yohanes 12:1-8
    Banyak tanggung jawab yang kita pikul dalam hidup ini. Tanggung jawab moral, ekonomi, sosial, pendidikan dan banyak lagi. Peran...
  • Aku Pulang
    Lukas 15:1-3, 11b-32
    Kisah anak yang hilang dalam Lukas 15 adalah cermin dari perjalanan spiritual kita. Seperti anak bungsu yang meninggalkan rumah...
  • MEMELIHARA KESETIAAN DI SETIAP MUSIM KEHIDUPAN
    Yesaya 55:1-9; Mazmur 63:1-8; 1 Korintus 10:1-13; Lukas 13:1-9
    Yesaya 55:1-9 mengajak kita kepada sebuah perjamuan ilahi, sebuah undangan yang penuh kasih dari Tuhan. Dalam setiap musim kehidupan,...