SHAVOT

Mazmur 126

Belum ada komentar 81 Views

Ketika Tuhan memulihkan keadaan Sion, keadaan kita seperti orang yang bermimpi. Pada waktu itu muiut kita penuh dengan tawa, dan iidah kita dengan sorak-sorai….(Mazmur 126:1-2)

Shavot adalah kata dalam bahasa Ibrani yang artinya suatu pembalikan keadaan secara menyeluruh karena kuasa ajaib Allah. Dalam bacaan kita, kata tersebut muncul dua kali, yaitu di ayat 1 dan 4. Lembaga Alkitab Indonesia menerjemahkannya dengan kata “memulihkan”.

Mazmur 126 ini tampaknya berhubungan dengan peristiwa selamatnya Yerusalem dari pengepungan yang dilakukan oleh pasukan Asyur, sekitar abad 6 atau 5 SM. Lolosnya Yerusalem diterima sebagai suatu kejadian ajaib karena pada masa itu Asyur adalah bangsa dengan kekuatan yang dahsyat. Itu sebabnya respons pemazmur adalah “seperti mimpi”, artinya tidak masuk akal, mustahil, ajaib, dan tak dapat dijelaskan. Senada dengan itu, Yesaya 37:36 menggambarkan bahwa malaikat Tuhan turun dan membunuh 185.000 pasukan Asyur dalam semalam. Penemuan arkeologis menunjukkan bahwa pasukan Asyur mati karena wabah sampar yang menyerang perkemahan mereka.

Saat kehidupan kita dirundung berbagai masalah besar yang tak mampu kita atasi, kita dipanggil untuk mengingat bahwa dalam kehidupan kita ada Allah yang mampu melakukan shavot, pembalikan menyeluruh, pemulihan yang sempurna. Jangan berkecil hati dan berputus asa karena persoalan yang demikian besar, tetapi biarlah kita meyakini bahwa Allah memiliki kuasa ajaib yang mampu membalikkan keadaan yang suram menjadi penuh sukacita. Percayalah bahwa kuasa Allah jauh lebih besar daripada setiap persoalan yang ada dalam hidup kita. Tugas kita adalah berusaha sejauh kemampuan kita. Selanjutnya sepenuhnya serahkan kepada Allah. Alami shavot terjadi. [Pdt. Mungki A. Sasmita]

DOA:
Ajarkan kami untuk percaya bahwa kuasa Tuhan mampu membalikkan keadaan dan mengatasi setiap pergumulan hidup kami. Amin.

Ayat Pendukung: Yes. 43:8-15; Mzm. 126; Flp. 2:25-1:1
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Tidak Tembus Amplop
    Amsal 2:9-15
    Kebijaksanaan akan memelihara engkau, kepandaian akan menjaga engkau. (Amsal 2:11) Seorang sahabat bercerita mengenai pengalamannya bersama teman-teman kantornya bertemu...
  • Diberkati Untuk Kemuliaan-Nya
    Mazmur 67
    Kiranya Allah tetap memberkati kita; agar segala ujung bumi takut kepada-Nya! (Mazmur 67:8) “Dunia adalah panggung kemuliaan Allah.” Apa...
  • Belajar Berhikmat
    Amsal 2:1-5
    Maka engkau akan memperoleh pengertian tentang takut akan TUHAN dan mendapat pengenalan akan Allah. (Amsal 2:5) Hikmat dibutuhkan oleh...
  • Berbagi Dengan yang Kecil
    Imamat 19:9-18
    Pada waktu kamu menuai hasil tanahmu, janganlah kau sabit habis ladangmu sampai ke tepinya, dan janganlah kau pungut apa...
  • Hidup Rukun Berlimpah Berkat
    Mazmur 133
    Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara berdiam bersama dengan rukun! (Mazmur 133:1) Sebuah keluarga yang rukun akan memiliki...