yesus

Setia Kepada Yesus Yang Bangkit

Kisah Para Rasul 7:55-60

Belum ada komentar 112 Views

Sadar atau tidak, praktek ketidakadilan di Indonesia semakin nyata. Mulai dari kehidupan dalam keluarga sampai bernegara. Orang-orang yang bersalah terlihat benar dan orang-orang yang benar jadi salah.

Pengalaman itu juga sudah dialami oleh Yesus sendiri dan para pengikut-Nya dari jaman Alkitab sampai hari ini. Mereka yang menindas mencoba untuk menutup mulut pembawa berita kebenaran dan mengalihkan issue kebenaran. Dan korbannya dalam bacaan kita adalah Stefanus.

Orang-orang yang membenci Kristus berteriak-teriak, menyeret seorang bernama Stefanus dan menyerang dia. Bajunya dilepas dan diletakkan di bawah kaki Saulus, Pemimpin Yahudi yang membenci Kristus. Klimaksnya, matilah Stefanus, “Ya Tuhan Yesus, terimalah rohku!” (ayat 59).

Pertanyaannya:

  1. Apa yang akan kita lakukan jika kita berhadapan dengan orang-orang yang membenci Kristus?
  2. Apa doa kita untuk mereka yang membenci Kristus?

RJS

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Khotbah Minggu
  • Dalam Genggaman Gembala
    Yohanes 10:22-30
    Yesus berkata, “Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku; Aku mengenal mereka dan mereka mengikuti Aku.” Di tengah hidup yang sering bising oleh...
  • APAKAH ENGKAU MENGASIHI AKU LEBIH?
    Yohanes 21:15-17
    Yesus tidak bertanya kepada Petrus, “Mengapa kamu gagal?” atau “Mengapa kamu menyangkal-Ku?” la hanya bertanya, “Apakah engkau mengasihi Aku...
  • Menghidupi Dunia Dengan Iman
    Kisah Para Rasul 5:27-32; Mazmur 118:14-29; Wahyu 1:4-8; Yohanes 20:19-31
    Damai sejahtera bagimu, demikian sapaan Yesus kepada para murid yang tengah diliputi rasa takut, bingung dan cemas. Damai sejahtera...
  • MEJA PERJAMUAN: PERAYAAN KASIH DAN PEMULIHAN
    Yesaya 25:6-9; Mazmur 114; 1 Korintus 5:6b-8; Lukas 24:13-49
    Perjamuan Kudus bukanlah sekadar makan dan minum namun perayaan iman yang terus menerus kita lakukan agar kita mengingat bagaimana...
  • Dl TAMAN GETSEMANI
    Yesaya 50:4-9a; Mazmur 31:10-17; Filipi 2:5-11; Lukas 22:14-23:56
    Bacaan injil minggu ini cukup panjang, Lukas 22:14-23:56 (umat silakan membaca bacaan ini secara lengkap di rumah) dengan mengambil...