Kau dan Aku Adalah Satu

Kau dan Aku Adalah Satu

Belum ada komentar 31 Views

Keterbukaan membuat kita melihat dunia ini dengan cara baru dan lebih berwarna. Keterbukaan memampukan kita menghargai perbedaan. Keterbukaan menyadarkan kita untuk membangun persatuan sebab tanpanya kita menjadi lemah. Di dalam keterbukaan mata kita melihat banyak warna membentuk sebuah lukisan yang indah. Keterbukaan membuat telinga kita mendengar banyak suara dan mengelolanya menjadi simfoni yang indah.

Paulus menggunakan analogi tubuh yang memiliki banyak perbedaan dan disatukan untuk saling menopang dan melengkapi. Perbedaan menjadi alasan utama untuk membangun kesatuan. Kesatuan yang menghasilkan karya yang menjadi berkat bagi kehidupan bersama dan pada akhirnya kemuliaan bagi nama Allah.

Ketika kita membangun sikap keterbukaan bukan saja di antara kita sebagai jemaat Tuhan tetapi juga dengan sesama di sekitar kita maka kita menemukan begitu banyak perbedaan. Perbedaan yang dijadikan alasan bagi dunia untuk membangun tembok yang memisahkan satu dengan yang lain. Tetapi keterbukaan dalam kaca mata iman dalam Yesus Kristus justru membuat kita semakin disatukan dan memiliki ketergantungan untuk menghadirkan damai sejahtera. Di dalam keterbukaan kita menggandeng makin banyak tangan untuk menolong sesama. Kita semakin memiliki banyak telinga untuk mendengar kesulitan orang lain. Memakai segala kemampuan untuk menuntaskannya bersama-sama. Keterbukaan membuat kita menjadi tubuh yang kuat dan tangguh mewujudkan damai sejahtera. Semangat keterbukaan membangun kesatuan telah lama dirindukan mari wujudkan sekarang!

Imagine all the people living life in peace…
I hope someday you’ll join us
And the world will be as one
(Imagine-John Lennon)

dva

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Khotbah Minggu
  • Dalam Genggaman Gembala
    Yohanes 10:22-30
    Yesus berkata, “Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku; Aku mengenal mereka dan mereka mengikuti Aku.” Di tengah hidup yang sering bising oleh...
  • APAKAH ENGKAU MENGASIHI AKU LEBIH?
    Yohanes 21:15-17
    Yesus tidak bertanya kepada Petrus, “Mengapa kamu gagal?” atau “Mengapa kamu menyangkal-Ku?” la hanya bertanya, “Apakah engkau mengasihi Aku...
  • Menghidupi Dunia Dengan Iman
    Kisah Para Rasul 5:27-32; Mazmur 118:14-29; Wahyu 1:4-8; Yohanes 20:19-31
    Damai sejahtera bagimu, demikian sapaan Yesus kepada para murid yang tengah diliputi rasa takut, bingung dan cemas. Damai sejahtera...
  • MEJA PERJAMUAN: PERAYAAN KASIH DAN PEMULIHAN
    Yesaya 25:6-9; Mazmur 114; 1 Korintus 5:6b-8; Lukas 24:13-49
    Perjamuan Kudus bukanlah sekadar makan dan minum namun perayaan iman yang terus menerus kita lakukan agar kita mengingat bagaimana...
  • Dl TAMAN GETSEMANI
    Yesaya 50:4-9a; Mazmur 31:10-17; Filipi 2:5-11; Lukas 22:14-23:56
    Bacaan injil minggu ini cukup panjang, Lukas 22:14-23:56 (umat silakan membaca bacaan ini secara lengkap di rumah) dengan mengambil...