Diubah Menjadi Batu Penjuru

Mazmur 118:1-2, 14-24

Belum ada komentar 106 Views

Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru. (Mzm. 118:22)

Siapa yang tidak mengenal Walt Disney? Tokoh yang dikenal dengan berbagai karakter animasinya ini telah mengubah wajah dunia menjadi lebih ceria melalui berbagai film, animasi dan juga tempat hiburan yang mencengangkan. Tidak banyak yang tahu bahwa latar belakang hidupnya kontras dengan karyanya. Ia dipecat oleh perusahaan tempat ia bekerja lantaran sang pemimpin menilai ide-ide Disney tidak kreatif dan murahan. Namun, penilaian yang menyakitkan ini tidak membuat Disney ciut. Ia bangkit dengan membuat tokoh Micky Mouse yang menjadi awal kesuksesannya.

Dalam bahasa pemazmur, hidup Disney bagaikan batu yang dibuang tukang bangunan lalu menjadi batu penjuru. Hal itu bisa terjadi ketika Tuhan menjadi kekuatan dan keselamatan manusia. Bagaikan batu penjuru, hidup manusia diubah menjadi fondasi yang memberikan kekuatan dan dasar bagi kehidupan orang lain. Perkataan pemazmur tergenapi dalam peristiwa Yesus. Ia dibuang oleh orang banyak yang menyalibkan-Nya, tetapi Ia bangkit dan menjadi fondasi iman orang-orang yang percaya kepada-Nya.

Mungkin kita pernah mengalami fase hidup seperti Disney. Di mata orang, hidup kita tidak lagi berguna. Namun, jika Tuhan menjadi kekuatan dan keselamatan kita, apalah arti penilaian orang lain? Ia tetap melihat kita berharga dan bahkan mau mengubah kita menjadi batu penjuru. Karena itu, teruslah berkarya, berbuat baik dan menyebarkan inspirasi, meski dunia membuang kita. [Pdt. Hizkia Anugrah Gunawan]

DOA:
Teguhkanlah hamba-Mu ini, ya Tuhan, untuk terus berkarya, berbuat baik, dan menyebarkan inspirasi, walau dunia menolak kami. Amin.

Ayat Pendukung: Mzm. 118:1-2, 14-24; Hak. 4:17-23; 5:24-31a; Why. 12:1-12
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • BERSEDIA DILUPAKAN
    Lukas 3:15-17, 21-22
    “Aku membaptis kamu dengan air, tetapi la yang lebih berkuasa daripada aku akan datang. Membuka tali kasut-Nya pun aku...
  • Suara Tuhan Melalui Alam
    Mazmur 29
    Suara TUHAN di atas air, Allah yang mulia mengguntur, TUHAN di atas air yang besar. (Mazmur 29:3) Indonesia dikenal...
  • Kesenangan adalah Sia-sia
    Pengkhotbah 2:1-11
    …lihatlah, segala sesuatu adalah kesia-siaan dan usaha menjaring angin; memang tak ada keuntungan di bawah matahari (Pengkhotbah 2:11) Ada...
  • Lakukan yang Bermanfaat
    Pengkhotbah 1:1-11
    Segala sesuatu melelahkan; tidak ada manusia yang sanggup mengatakannya. Mata tidak pernah puas melihat, begitu juga telinga tidak pernah...
  • Hanya Allah Yang Tahu Masa Depan
    Daniel 2:24-49
    “Sesungguhnyalah, Allahmu itu Allah yang mengatasi segala allah dan Yang berkuasa atas segala raja, dan Yang menyingkapkan rahasia-rahasia, sebab...