Nilai Paling Tinggi

Filipi 3:7-11

Belum ada komentar 143 Views

… aku telah melepaskan semuanya itu … supaya aku memperoleh Kristus …. (Flp. 3:8)

Masa lalu, baik sebagai kenangan, pengalaman, memori maupun sejarah adalah sebuah nilai khusus. Nilai cemerlang bisa menjadi kebanggaan bagi beberapa orang. Nilai buruk bisa memalukan. Namun, baik nilai cemerlang maupun buruk, masa lalu adalah berharga. Orang atau gereja dapat terus- menerus mengingat dan mengisahkan keunggulannya pada masa lalu. Atau sebaliknya, ada masa lalu yang terus-menerus ditutupi karena memalukan. Ini adalah tanda bahwa ia bukan hanya telah terbelenggu pada masa lalu, tetapi ia juga tidak menjalani kehidupan lebih cemerlang setelah masa lalu itu.

Firman Tuhan hari ini menulis tentang masa kini dan masa depan yang lebih cemerlang daripada masa lalu. Masa kini dan masa depannya adalah Kristus sebagai nilai tertinggi. Ia mengganggap masa lalu, yang dulunya dianggap sebagai keuntungan, kini adalah rugi. Bahkan kebanggaannya di masa lalu dianggapnya sampah. Alasannya hanya satu. Baginya, mengenal Kristus adalah jauh lebih berharga daripada semua nilai yang pernah dimilikinya. Mengenal Kristus adalah menjadi serupa dengan Kristus di dalam kematian dan kebangkitan-Nya.

Adalah baik jika kita secara berkala menanyakan ulang nilai tertinggi dalam hidup. Apakah ada nilai yang lebih berharga daripada Kristus? Ada berapa nilai yang mulai kita lepaskan karena mengenal Kristus dan percaya pada-Nya? Apakah kita sudah menjadi serupa dengan Kristus? [Pdt. (Em.) Rasid Rachman]

DOA:
Pimpinlah saya dalam mengejar nilai tertinggi dalam hidup, yakni menjadi serupa dengan Kristus. Amin.

Ayat Pendukung: Mzm. 126; Hab. 2:1-5; Flp. 3:7-11
Bahan: Wasiat, renungan keluarga.

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Renungan Harian
  • Bersorak-sorailah Dalam Iman
    Mazmur 98
    Bersorak-soraklah bagi Tuhan, hai seluruh bumi, bersukarialah, bersorak-sorai dan bermazmurlah! (Mzm. 98:4) Saya ingat almarhum ibu saya suka menyanyi....
  • Jangan Eksklusif
    Kisah Para Rasul 10:34-43
    Ia telah menugaskan kami memberitakan kepada seluruh bangsa itu, dan bersaksi bahwa Dialah yang ditentukan Allah menjadi Hakim atas...
  • Tidak Membeda-bedakan Orang
    Kisah Para Rasul 10:1-34
    Sesungguhnya aku telah mengerti bahwa Allah tidak membedakan orang. (Kis.10:34) Kornelius adalah seorang perwira pasukan yang disebut pasukan Italia....
  • Mari Berpulih
    Mazmur 80
    Ya Allah, pulihkanlah kami, buatiah wajah-Mu bersinar, maka kami akan selamat. (Mzm. 80:4) Saat ini kita diajar untuk lebih...
  • Menghasilkan Perbuatan Yang Baik
    Yakobus 3:17-18
    Namun, hikmat yang dari atas pertama-tama murni, selanjutnya cinta damai, peramah, penurut, penuh belas kasihan dan buah-buah yang baik,...