Keterbukaan, mengenal lebih dalam

Keterbukaan, mengenal lebih dalam

Belum ada komentar 83 Views

Pernahkah saudara merasa salah dimengerti oleh pihak lain? (pasangan, teman sepelayanan atau teman sekerja?) Tentu kita berada dalam situasi yang tidak mengenakkan jika orang lain salah mengerti atau bahkan curiga dengan motivasi, pikiran dan tindakan kita. Hal itu tidak terhidarkan ketika kita menjalin relasi. Itu bisa saja terjadi karena kita memiliki keterbatasan untuk mengenalnya lebih dalam. Atau bisa saja karena orang itu begitu tertutup sehingga kita mencoba untuk menduga-duga dan ternyata salah duga.

Pergumulan itulah yang kurang lebih sama dialami oleh Paulus dalam pelayanannya di jemaat Korintus. Surat 2 Korintus disebut juga dengan surat air mata karena di surat inilah Paulus mencurahkan isi hatinya atau perasaannya kepada jemaat Korintus. Mengapa Paulus melakukan hal itu? Dalam kenyataannya kehadiran Paulus di Korintus disalahmengerti dan dicurigai oleh beberapa pihak. Ketulusan dan kemurnian motivasi pelayanannya diragukan. Bahkan kunjungan Paulus ke Korintus justru semakin memperkeruh keadaan. Kewibawaannya sebagai seorang rasul dipertanyakan. Tentu melihat kondisi ini, Paulus sangat bersedih hati. Ia berusaha menunjukkan dan membuktikan motivasi dan dasar tindakan pelayanannya. Ia membuka diri agar tidak ada keraguan dalam jemaat tentang pelayanannya (ayat 13). Ia menegaskan bahwa pelayanannya bersumber dari firman Tuhan dan bukan kepentingan dan keinginan diri sendiri. Segala sesuatu yang ia lakukan bersumber dari rasa kasihnya (ayat 21-24). Paulus memilih langkah untuk membuka diri agar jemaat mengenal dan menyakini pelayanannya. Dengan demikian pelayanannya menjadi berkat dalam pertumbuhan jemaat.

Di dalam persekutuan ini perlulah kita membangun rasa aman dan rasa percaya. Rasa aman dan percaya inilah yang mendorong sikap terbuka. Dengan keterbukaan kita memiliki kesempatan untuk membangun relasi lebih mendalam. Seringkali kita merasa begitu kuatir dan ragu untuk membuka diri kepada sesama karena kita merasa tidak aman untuk itu. Pada kenyataannya tidak dapat disangkali bahwa terjadi peristiwa dimana informasi yang bersifat sangat pribadi menjadi konsumsi publik, yang kemudian membuat orang semakin menutup diri. Pengenalan yang lebih baik akan menolong kita untuk merespon orang lain dengan bijak dan juga menolong kita untuk menghadirkan pelayanan yang tepat sasaran dan tepat guna. Pelayanan yang bukan didasari selera dan keinginan kita tetapi justru karena kita mengetahui apa yang paling tepat untuk menolong, menghibur dan membangun kehidupan.

Selamat membangun persekutuan dengan saling mengenal lebih dalam.

dva

Komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom dengan tanda (**) wajib diisi.

Arsip kategori Khotbah Minggu
  • APAKAH ENGKAU MENGASIHI AKU LEBIH?
    Yohanes 21:15-17
    Yesus tidak bertanya kepada Petrus, “Mengapa kamu gagal?” atau “Mengapa kamu menyangkal-Ku?” la hanya bertanya, “Apakah engkau mengasihi Aku...
  • Menghidupi Dunia Dengan Iman
    Kisah Para Rasul 5:27-32; Mazmur 118:14-29; Wahyu 1:4-8; Yohanes 20:19-31
    Damai sejahtera bagimu, demikian sapaan Yesus kepada para murid yang tengah diliputi rasa takut, bingung dan cemas. Damai sejahtera...
  • MEJA PERJAMUAN: PERAYAAN KASIH DAN PEMULIHAN
    Yesaya 25:6-9; Mazmur 114; 1 Korintus 5:6b-8; Lukas 24:13-49
    Perjamuan Kudus bukanlah sekadar makan dan minum namun perayaan iman yang terus menerus kita lakukan agar kita mengingat bagaimana...
  • Dl TAMAN GETSEMANI
    Yesaya 50:4-9a; Mazmur 31:10-17; Filipi 2:5-11; Lukas 22:14-23:56
    Bacaan injil minggu ini cukup panjang, Lukas 22:14-23:56 (umat silakan membaca bacaan ini secara lengkap di rumah) dengan mengambil...
  • MENGUTAMAKAN YANG UTAMA
    Yesaya 43:16-21; Mazmur 126; Filipi 3:4b-14; Yohanes 12:1-8
    Banyak tanggung jawab yang kita pikul dalam hidup ini. Tanggung jawab moral, ekonomi, sosial, pendidikan dan banyak lagi. Peran...